tips aman membeli pulsa dan kuota


Tips aman membeli pulsa dan kuota 

Hai sobat Zahra cell gimana kabar nya sekarang ? semoga dalam keadaan sehat amiiin, sebagai konsumen kadang kita dirugikan karena kelalayan kita sendiri kenapa? karena kita kurang teliti, karena kalau emang kesalahan dari konter sendiri pasti di ganti oleh konter itu sendiri ,

untuk mengisi pulsa utama atau pun kuota internet sebagian besar konter jarang menyediakan voucher fisik paling konter-konter yang besar lah yang menyediakan voucher baik itu voucher pulsa atau pun kuota, kebanyakan konter dalam mengisi pulsa /kuota di lakukan dengan transfer langsung yaitu mengunakan  metode M-tronik karena emang lebih simple dan tidak repot repot menggosok voucher dan memasukkan kode voucher nya kita hanya cukup memberitahukan nomor hp kita dan nominal yang akan di isikan kita hanya menunggu saja maka pulsa / kuota langsung masuk ke hp sobat zahra cell namun setiap cara mengisi pulsa atau kuota itu sendiri memiliki resiko masing -masing maka dari itu kita harus teliti, nah untuk itu kali ini saya mau berbagi tips aman membeli pulsa /kuota agar kita tidak di rugikan .

oke langsung saja untuk tips aman membeli pulsa/kuota yaitu seperti yang saya katakan dari awal kita harus teliti !!! adapun tip's yang lain nya saya bagi dua yaitu :

1. beli pulsa dan kuota voucher fisik 

1. usahakan membeli voucher di konter-konter yang menurut anda amanah /dapat di percaya karena tidak sedikit voucher yang kita beli sudah di gunakan oleh orang lain

2. usahakan kita dalam memasukkan kode voucher di tempat kita membeli voucher tersebut jangan di isi di rumah karena kalau voucher sudah di gosok dan sudah  di bawa kerumah biasa nya konter tidak mau tanggung jawab

3. beli lah voucher sesuai dengan operator yang kita pakai misalnya kita memakai kartu telkomsel jangan membeli voucher indosat  kan tidak akan masuk 😃😃😃 okeh

2. beli pulsa dan kuota melalui M-tronik

1. usahakan membeli pulsa/kuota di konter-konter yang menurut anda amanah /dapat di percaya karena sebagian konter tidak mau tanggung jawab bila pulsa yang sudah di kirim tidak masuk 

2. minta lah pulpen dan kertas untuk menulis nomor kamu dan nominal yang di isikan agar apabila ada kesalahan bisa merujuk ke tulisan  tadi 

3. kalau tidak ada kertas dan  pulpen usahakan pas waktu menyebutkan nomor nya dengan pelan pelan jangan salah menyebutkan dan usahakan minta di ulang kembali untuk menyebutkan nomor anda 

4. usahakan kalau anda membeli pulsa dalam perjalanan jangan buru-buru berangkat tunggu sampai pulsa/kuota anda sudah benar-benar masuk karena bisa repot kalau pulsa belum masuk kita harus balik ke konter yang tadi kita beli pulsa 

5. kalau kita membeli pulsa terus belum masuk-masuk kadang pas waktu error server nya pulsa m-tronik susah masuk nya usahakan anda komplen kan ke konter tersebut di hari itu juga jangan  sampai besok karena pengisian pulsa m-tronik kalau sudah lewat 1 hari tidak bisa di komplen kan

nah mungkin itu bahasan yang dapat saya sampaikan tentang tips aman membeli pulsa dan kuota semoga bisa bermanfaat amiiiin
terima kasih sudah berkunjung 😊😊😊😊 




Belum ada Komentar untuk "tips aman membeli pulsa dan kuota "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel